Artkel Terbaru

Ayo Bergabung Shutterstock Contributor Untuk Mendapatkan Dollar

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Mungkin ada sobat pembaca yang tertarik untuk menjual karya desain grafis/vektor atau foto hasil jepretan sendiri ke shutterstock? daripada stock vektor atau foto numpuk dan nganggur di komputer dan handphone lebih bermanfaat kalau dijual sebagai tambahan penghasilan. Untuk karya foto bisa hanya menggunakan kamera HP saja gak perlu pakai kamera DSLR yang penting gambar fokus dan memenuhi syarat-syarat dari shutterstock lainnya.

Selain bisa mendapatkan penghasilan, karya foto/vektor yang kita jual di shutterstock hak ciptanya masih menjadi milik kita, jadi masih bebas kita gunakan untuk keperluan lainnya atau dijual lagi situs microstock lainnnya.

Sobat bisa mendaftar disini caranya sangat mudah koq, ikuti tahap demi tahap langkah berikut ini.

1. Klik link ini  yang akan mengarah ke situs shutterstock.
2. Selanjutnya Klik tombol merah Get started atau tombol Sign up.


3. Isi formulir pendaftaran sesuai dengan data diri kita sperti nama asli, nama akun yang diinginkan, alamat email aktif yang digunakan, lalu membuat password yang kuat. Sempatkan untuk membaca dahulu peraturan dan tatatertib di shutterstock contributor, lalu tekan tombol Next jika sudah setuju dengan tata tertib shutterstock.


4. Selanjutnya buka email yang telah didaftarkan ke sutterstock, kita akan dikirimi link yang harus dikonfirmasi dengan cara mengklik link yang telah dikirim oleh shutterstock.


5. Setelah link dalam email dikonfirmasi, link akan mengarahkan ke laman shutterstock dan selanjutnya tekan tombol Next.


6. Selanjutnya akan ada formulir lagi yang harus diisi yang berisikan data alamat tempat tinggal kita, silahkan diisi sesuai KTP yang kita miliki. Selanjutnya tekan tombol Next.


7. Selanjutnya atau tahap yang terakhir kita sudah menjadi anggota dari komunitas shutterstock kontributor, yang bisa menjual karya fotografi, karya vektor, maupun karya video/footage. Kita bisa melengkapi data dalam penarikan uangnya dilain waktu kalo karya yang kita jual sudah laku, untuk penarikan uang dari shutterstock minimal $35 USD bisa menggunakan paypal, payoneer, atau scrill. Jadi sebaiknya silahkan fokus dalam mengirim fortfolio dahulu agar banyak diterima oleh shutterstock dan banyak yang laku.


Semoga bermanfaat...

No comments

Silahkan meninggalkan komentar yang baik dan sesuai tema, terimakasih sudah berkunjung