Tutorial Membuat Mandala Menggunakan Affinity Designer
Selamat datang di blog saya, dalam artikel ini saya ingin berbagi sebuah tutorial membuat desain mandala menggunakan software Affinity Designer, mandala bermakna "lingkaran" jadi kita akan mendesain sesuai yang melingkar. Saya juga akan berbagi satu desain Mandala format EPS transparan yang bisa teman-teman download dan dipergunakan secara gratis, gambarnya ada di bagian paling bawah artikel ini.
Oke mari simak tutorial dari saya berikut ini.
1. Langkah pertama adalah membuat garis vertikal dengan klik Pen Tool (P) > kemudian duplikat garis dengan tekan Ctrl+J > lalu putar ke kanan dan tekan Ctrl+J lagi dan lagi sampai selesai. Perhatikan gambar di bawah ini!
3. Membuat persegi/kotak dengan klik Rectangle Tool (M) di sisi kiri atas garis vertikal > kemudian pilih menu Layer pada sisi atas akan muncul Studio kemudian Symbol > klik Create pada jendela Symbol > kemudian kotak kita duplikat/Ctrl+J kemudian geser ke kanan lalu klik Flip Horizontal > selanjutnya kita group kedua kotak/persegi. Perhatikan gambar di bawah ini!
3. Setelah gambar persegi digroup selanjutnya titik tengah ditaruh titik tengah persilangan garis > lalu duplikat dengan tekan Ctrl+J kemudian putar persegi ke arah kanan tepat pada setiap garis lalu kemudian Ctrl+J berulang-ulang sampai selesai. Perhatikan gambar di bawah ini!
4. Kemudian semua duplikat persegi/kotak yang memutar kita group (tanpa persegi/kotak yang pertama kita buat), Perhatikan gambar di bawah ini!
5. Kita buka layer group persegi/kotak pertama yang kita buat akan muncul dua layer, buka layer yang bawah akan terlihat layer Rectangle > kemudian bisa kasih/ganti nama layernya misalkan "GAMBAR DISINI", gunanya adalah agar kita tidak bingung saat mendesain mandala pada tahap selanjutnya. Perhatikan gambar di bawah ini!
6. Membuat desain mandala dengan klik Pen Tool (P), setiap ingin menggambar harus pada group layer yang sudah kita kasih nama "GAMBAR DISINI" silahkan berkreasi > setelah desain mandala selesai dibuat group layer yang tidak terpakai bisa dihapus atau ditutup. Perhatikan gambar di bawah ini!
Seperti itulah tutorial membuat desain mandala dari saya, jika teman-teman masih bingung silahkan tonton video tutorial membuat madala yang saya buat di channel Youtube saya > silah klik link ini.
Untuk mendownload gambar mandala PNG transparan, silahkan klik kanan pada gambar dan pilh Save image as. Semoga bermanfaat.
No comments
Silahkan meninggalkan komentar yang baik dan sesuai tema, terimakasih sudah berkunjung