Artkel Terbaru

Menjual Desain Logo di Shutterstock, Situs Microstock Terpopuler

 Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Bagi kebanyakan pengusaha/pemilik perusahaan, membuat desain logo sendiri untuk bisnis yang dimiliki mungkin akan sulit untuk mendapatkannya dengan hasil yang baik. Hal ini menjadi celah peluang bagus bagi para desainer grafis/logo untuk menjualnya melalui internet.

Desainer grafis bisa berlomba-lomba mendesain berbagai bentuk dan jenis logo, dan memperbanyak jumlah stock logo yang kemungkinan sangat dibutuhkan oleh para pengusaha di seluruh dunia melalui situs-situs yang menampung stock desain logo atau biasa disebut Microstock.

Selain bisa mendapatkan penghasilan, karya desain logo yang kita jual di microstock hak ciptanya masih menjadi milik kita, jadi masih bebas kita gunakan untuk keperluan lainnya atau dijual lagi situs microstock lainnnya.

Salah satu situs microstock yang terpopuler adalah situs Shutterstock.

Shutterstock adalah salah satu agency microstock yang didirikan oleh Jon Oringe pada tahun 2003 di New York. Hingga saat ini Shutterstock memiliki lebih dari 1 miliar gambar, video dan musik yang telah diunduh oleh para pengguna. Shutterstock telah memiliki lebih dari 1 juta kontributor, 200 ribu lebih gambar yang ditambahkan setiap harinya, serta memiliki pelanggan yang berasal dari 150 negara.

Selain bisa menjual desain logo, ada aset digital lain yang bisa dijual di Shutterstock, antara lain:

  • Ilustrasi/Vector ( format jpg atau eps)
  • Fotografi (foto editorial atau foto umum)
  • Video footage (durasi 5 hingga 60 detik)
  • Musik (instrument untuk backsound)


Untuk harga dari setiap logo yang didownload memang sangat kecil, hanya $0.10 saja, namun terkadang bisa dihargai 10an dollar sesuai dengan tipe downloadnya dari konsumen. Semakin banyak jumlah stock logo yang dimiliki semakin banyak pula kemungkinan desain logo akan laku terjual.

Sobat bisa mendaftar disini caranya sangat mudah koq, tinggal ikuti saja tahap demi tahap langkahnya disitus Shutestock.

Klik link ini  yang akan mengarah ke situs shutterstock > Selanjutnya Klik tombol merah Get started atau tombol Sign up > selanjutnya mengisi formulir pendaftaran yang berupa data diri secara lengkap.

Selamat mencoba, semoga sukses!



No comments

Silahkan meninggalkan komentar yang baik dan sesuai tema, terimakasih sudah berkunjung